Assalamualaikum wr. Wb.
Apa itu zakat ??
Zakat adalah harta benda yang wajib dikeluarkan atau diberikan kepada orang
yang berhak menerima, dan zakat sendiri dilaksanakan pada saat menjelang
berakhirnya bulan Romadhon. Zakat merupakan pelengkap ibadah puasa dan salah
satu rukun islam yang ketiga.
Hukum Zakat
Hukum zakat adalah fardhu (wajib)
untuk setiap muslim yang telah memenuhi syarat – syarat tertentu, karena zakat
merupakan suatu unsure pokok untuk tegaknya syariat islam. Dan sesuai dengan
firman Allah dalam surat Al – Baqarah : 43 yang berbunyi
“ Dan
dirikanlah sholat, tunaikanlah zakat dan ruku’lah beserta orang-orang yang
rukuk”
Macam – Macam Zakat
Macam zakat ada dua, yaitu :
1.
Zakat fitrah
Zakat fitrah adalah zakat yang wajib dikeluarkan oleh seorang muslim
menjelang berakhirnya bulan suci Romadhon. Banyaknya zakat yang harus di
keluarkan sebesar 2,5kg makanan pokok yang ada didaerahnya masing-masing.
2.
Zakat maal (harta)
Zakat maal (harta) adalah zakat hasil dari perniagaan, pertanian,
pertambangan, hasil laut, hasil ternak, harta temuan, emas, perak, dan hasil
kerja atau profesi. Masing – masing tipe tersebut memiliki perhitungannya
sendiri.
Siapa saja
yang berhak menerima zakat ??
1.
Fakir
Fakir adalah orang yang hampir tidak memiliki harta benda apapun sehingga
ia tidak dapat memenuhi kebutuhan pokok hidupnya.
2.
Miskin
Miskin adalah orang yang memiliki harta benda namun harta bendanya itu
tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari.
3.
Amil
Amil adalah seseorang menjadi pengurus zakat tersebut.
4.
Muallaf
Muallaf adalah seseorang yang baru memeluk agama Islam dan membutuhkan
bantuan untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan barunya.
5.
Hamba sahaya
Hamba sahaya yang berniat untuk memerdekakan dirinya.
6.
Gharim
Gharim adalah sesorang yang berhutang dijalan Allah.
7.
Fisabilillah
Fisabilillah adalah seseorang yang berjuang di jalan Allah.
8.
Ibnu Sabil
Ibnu Sabil adalah seseorang yang kehabisan biaya di perjalanan.
Siapa saja yang tidak
berhak menerima zakat ??
1. Orang kaya.
2. Hamba sahaya.
3. Keturunan Rasululloh.
4. Orang yang masih dalam tanggungan
yang berzakat.
5. Orang kafir.
Ada
beberapa hikmah dari berzakat, yaitu :
1. Mengurangi kesenjangan social antara
si kaya dengan si miskin.
2. Pilar amal jama’I antara mereka
yang berada dngan para mujahid dan da’I yg berjuang dan berda’wah dalam rangka
meninggalkan kalimat Allah SWT.
3. Memberihkan dan mengikis dari
akhlak yang buruk.
4. Alat pembersih dan penjagaan dari tindak
kejahatan.
5. Ungkapan rasa syukur kepada Allah
atas nikmat yg di karuniakannya.
6. Untuk pengembangan potensi umat.
7. Menambah pendapatan negara untuk
proyek yang berguna bagi umat.
Terimakasih untuk anda …. Wassalamualaikum Wr. Wb.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar